Archives 2024

Mahasiswa Teknik Industri UWM Daftarkan Hak Cipta Rekaman Video dan Poster

Yogyakarta, 23 Juli 2024 – Sekelompok mahasiswa dari Program Studi Teknik Industri Universitas Widya Mataram (UWM) berhasil mendaftarkan hak cipta atas rekaman video dan poster edukatif yang dibuat. Proyek ini merupakan bagian dari kegiatan praktikum dan proyek mata kuliah, di mana para mahasiswa ditugaskan untuk membuat karya kreatif dari hasil pembelajaran yang didapatkan.

Rekaman video berfokus pada topik praktikum menggambar teknik, yang menjadi salah satu mata kuliah wajib Prodi Teknik Industri. Video edukatif tersebut dirancang untuk meningkatkan pengetahuan tentang cara membuat desain dengan software AutoCAD, serta memberikan visualisasi gambar 3D. Sedangkan poster menggambarkan rancangan fasilitas dan tata letak untuk meningkatkan pengetahuan pembaca terkait layout pabrik briket tempurung kelapa.

Proses pendaftaran hak cipta dilakukan dengan bimbingan dosen pengampu mata kuliah yaitu Masrul Indrayana, S.T., M.T dan Iva Mindhayani, S.T., M.T, yang memberikan arahan mengenai pentingnya perlindungan karya intelektual. Mahasiswa tersebut mengajukan permohonan hak cipta melalui Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI), dan setelah melalui beberapa tahap evaluasi, hak cipta tersebut resmi diterbitkan.

Dengan terdaftarnya hak cipta ini, para mahasiswa memperoleh pengakuan atas karya mereka dan dilindungi dari potensi pelanggaran hak cipta. Selain itu, materi edukasi yang mereka hasilkan dapat digunakan secara lebih luas oleh masyarakat, baik dalam lingkungan akademis maupun industri, untuk meningkatkan pengetahuan tentang teknik industri.

Semoga hal ini dapat memotivasi mahasiswa lainnya untuk terus berinovasi dan berkarya. Program studi Teknik Industri di UWM juga berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan mahasiswa yang berfokus pada pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang bermanfaat.

Prodi TI Selenggarakan Seminar Kerja Praktek Semester Genap 2023/2024

Yogyakarta, 14 Juli 2024 – Program Studi Teknik Industri Universitas Widya Mataram sukses menggelar seminar kerja praktek semester genap 2023/2024 pada hari Sabtu, 13 Juli 2024, melalui platform Zoom. Acara ini diikuti mahasiswa yang sedang menjalani kerja praktek di berbagai perusahaan.

Seminar ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan bimbingan kepada mahasiswa terkait proyek kerja praktek yang sedang mereka jalani. Selain itu, acara ini juga menjadi ajang bagi mahasiswa untuk berbagi pengalaman dan memperoleh masukan dari dosen pembimbing.

Acara dibuka oleh Ketua Prodi TI, Iva Mindhayani, S.T., M.T., yang dalam sambutannya menekankan pentingnya kerja praktek sebagai sarana untuk mengaplikasikan teori yang telah dipelajari di bangku kuliah ke dalam dunia kerja nyata. “Kerja praktek adalah kesempatan emas bagi mahasiswa untuk melakukan penelitian lebih lanjut. Hasil yang dipresentasikan dalam seminar kerja praktek dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi dosen dan mahasiswa prodi TI, serta mahasiswa seminar kerja praktek mendapatkan masukan untuk perbaikan penyusunan laporan ,” ujar Iva Mindhayani.

Peserta seminar ini yaitu Dian Asakalingga dengan judul “Pengaruh Penggunaan Bleaching Agent Pada Proses Produksi Cabretta Pearl White di PT.Adi Satria Abadi”, Flaviano Ximenes dengan judul “Analisis produktivitas Tenaga Kerja Terhadap Hasil Produksi Box Koper di CV.Bina Karya Utama” dan Indarto dengan judul “Pengolahan Air Bersih di PDAM Sleman Unit Bimomartani”. Dosen yang hadir dalam seminar ini yaitu Masrul Indrayana, S.T., M.T., Illmardani Rince Ramli, S.T., M.M., dan Intan Permatasari, S.T., M.Sc.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab yang interaktif, di mana mahasiswa dapat langsung berkonsultasi dengan dosen pembimbing mengenai proyek kerja praktek mereka. Meskipun dilaksanakan secara daring, seminar ini tetap berjalan dengan lancar dan efektif berkat dukungan teknologi yang memadai.

Dengan diselenggarakannya seminar ini, Prodi TI Universitas Widya Mataram berharap dapat terus mendukung dan memfasilitasi mahasiswa dalam menjalani kerja praktek dengan lebih baik, serta mempersiapkan mereka untuk menghadapi dunia kerja di masa depan.

Kementerian PUPR dan Dinas PU Tinjau Progress Pengabdian Masyarakat Pembuatan Alat Pemintal Pelepah Pisang di Prodi TI UWM

Yogyakarta, 11 Juli 2024 – Dalam rangka mendukung program pemberdayaan masyarakat dan peningkatan ekonomi lokal, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) melakukan kunjungan kerja ke Program Studi Teknik Industri Universitas Widya Mataram untuk meninjau progres pengabdian masyarakat pembuatan alat pemintal pelepah pisang. Kunjungan ini diwakili langsung oleh Bapak Adrian dari PUPR, Ibu Erni dan Ibu Mala dari Dinas PU.

Proyek ini merupakan bagian dari inisiatif Prodi TI UWM dengan Kementerian PUPR untuk mengembangkan potensi sumber daya alam lokal dan meningkatkan keterampilan masyarakat desa dalam memanfaatkan pelepah pisang sebagai bahan baku pembuatan produk bernilai tambah. Alat pemintal pelepah pisang yang sedang dikembangkan diharapkan dapat membantu masyarakat desa Kedungkeris dalam memproduksi anyaman dari pelepah pisang, yang kemudian dapat dijadikan bahan untuk kerajinan keranjang berbagai ukuran.

Dalam kunjungannya, pihak PUPR berkesempatan untuk melihat langsung proses pembuatan alat pemintal yang melibatkan pak Agus Setyawan sebagai ketua pengrajin pelepah pisang dari desa Kedungkeris. Proyek ini juga melibatkan dosen Masrul Indrayana, S.T., M.T., Iva Mindhayani, S.T., M.T. dan mahasiswa Michael Fatah yang sedang melakukan pengabdian masyarakat sebagai bagian dari program kampus merdeka.

Selain meninjau progres proyek, pihak PUPR dan dosen Prodi TI juga berdialog dengan pak Agus untuk mendengarkan langsung aspirasi dan kebutuhan para pengrajin di desa Kedungkeris. Prodi TI UWM berkomitmen untuk terus mendukung proyek-proyek pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya alam lokal. Diharapkan, dengan adanya alat pemintal pelepah pisang ini, masyarakat Desa Kedungkeris dapat meningkatkan kualitas hidup mereka melalui kegiatan ekonomi kreatif dan berkelanjutan.

Kerjasama Pembelajaran Daring Kolaboratif TI UWM dengan UID

Yogyakarta, 4 Juli 2024 – Universitas Widya Mataram (UWM) dan Universitas Islam Jakarta (UID) hari ini mengumumkan inisiatif bersama untuk mengembangkan program pembelajaran daring kolaboratif dalam bidang Manajemen Proyek (ManPro). Kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di kedua universitas melalui pembelajaran yang inovatif.

Inisiatif ini akan melibatkan dosen dan mahasiswa dari kedua universitas dalam pelaksanaan pembelajaran bersama dan proyek kolaboratif. Program ini diharapkan dapat memanfaatkan keahlian dan sumber daya yang dimiliki oleh masing-masing universitas, sehingga memberikan pengalaman belajar yang lebih kaya dan mendalam bagi para mahasiswa.

Dekan Fakultas Tekknik UIJ, Dr.Ir. Mulki Siregar, M.T., mengatakan, “Sebelumnya telah dilakukan Forum Group Discussion, maka pada acara hari ini akan lebih membahas tentang pembagian pelaksanaan pembelajaran.”

Sementara itu, Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UWM, Eman Darmawan, S.TP., M.P, menambahkan, “Kami sangat antusias dengan peluang yang dihadirkan oleh kerjasama ini. Melalui program pembelajaran daring kolaboratif ini, mahasiswa kami akan mendapatkan akses ke materi dan pembelajaran dari dosen-dosen terbaik di bidangnya.”

Program pembelajaran daring kolaboratif ini akan dimulai pada semester mendatang dan akan mencakup berbagai materi tentang Manajemen Proyek. Selain itu, mahasiswa juga akan memiliki kesempatan untuk terlibat dalam proyek-proyek penelitian bersama yang dapat memperkaya pengetahuan dan keterampilan mereka.

Diharapkan, kerjasama ini tidak hanya meningkatkan kualitas pendidikan di kedua universitas, tetapi juga dapat menjadi model bagi institusi pendidikan lainnya di Indonesia untuk memanfaatkan teknologi dalam meningkatkan proses pembelajaran.

Pemaparan Materi Manual Material Handling untuk Ibu PKK Ponggok I RT 01 s/d RT 09, Kelurahan Trimulyo, Kapanewon Jetis, Kabupaten Bantul

Bantul, 23 Juni 2024 – Dalam rangka meningkatkan pengetahuan masyarakat khususnya Ibu-Ibu PKK, Iva Mindhayani, S.T., M.T selaku Dosen Teknik Industri menghadiri pertemuan yang diselenggarakan oleh RT 02 dan berkesempatan melakukan pemaparan materi mengenai manual material handling (MMH). Acara ini dihadiri oleh 65 peserta yang terdiri dari anggota PKK di Ponggok I RT 01 s/d RT 09, Kelurahan Trimulyo, Kapanewon Jetis, Kabupaten Bantul.

Dalam pemaparan materi ini, Iva Mindhayani menyampaikan pentingnya pemahaman tentang manual material handling guna mengurangi risiko cedera yang sering terjadi akibat teknik yang kurang tepat dalam mengangkat, memindahkan, dan menata barang. Selain itu, berbagai teknik mengenai cara yang benar dalam mengangkat dan memindahkan barang secara manual. “Dengan menerapkan teknik yang benar, kita bisa mencegah berbagai cedera seperti terkilir, terpeleset, hingga cedera tulang punggung,” jelas Iva Mindhayani.

Sesi pemaparan materi ini terdiri dari sesi diskusi dan tanya jawab. Pada sesi diskusi, para peserta berdiskusi tentang cedera yang terjadi saat melakukan pekerjaan dan sesi tanya jawab terkait cara-cara yang tepat dalam mengangkat barang saat bekerja.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para Ibu PKK di Dusun Ponggok I dapat lebih memahami dan menerapkan teknik manual material handling yang baik dan benar dalam aktivitas sehari-hari. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan kerja di lingkungan rumah tangga.

Peninjauan Kurikulum TI UWM bersama User (PT. Ungaran Sari Garments)

Yogyakarta, 25 Juni 2024, Program Studi Teknik Industri Universitas Widya Mataram menyelenggarakan pertemuan dengan User (PT.Ungaran Sari Garments) untuk berdiskusi tentang kurikulum Program Studi Teknik Industri. Diskusi yang dimulai pukul 08.00 WIB melalui Zoom Meeting ini dihadiri oleh User yaitu Haryono, S.T. sebagai Manager Produksi PT. USG, Fatur Hendrawan, S.H. dan Iqbal Rizky Anwari, S.Psi. sebagai HRD PT.USG. Selain itu Dosen, Tendik dan Mahasiswa Program Studi Teknik Industri ikut aktif berpartisipasi dalam diskusi.

Haryono, S.T. merupakan alumni Program Studi Teknik Industri yang menjelaskan tentang pentingnya Teknik Industri di dunia kerja “Dunia kerja Teknik Industri tidak terbatas pada satu pekerjaan, namun lulusan Teknik Industri dapat bekerja di berbagai bidang seperti farmasi, perindustrian, dan transportasi. Teknik Industri benar-benar bermanfaat bagi banyak bidang. Selain itu penting sekali mengetahui pengukuran dalam produktivitas, hal itu bermanfaat untuk mengendalian proses produksi agar efektif dan efisien. Kunci dari Teknik Industri yaitu efektif dan efisien” ujarnya.

Dosen Teknik Industri, Iva Mindhayani, S.T., M.T. menanyakan lulusan yang dibutuhkan di dunia kerja misalnya di Prodi Teknik Industri terdapat mata kuliah Perencanaan dan Pengendalian Produksi. “Apakah terdapat divisi PPIC yang melakukan pengontrolan sendiri pada perusahaan?,” tanya Iva. Pimpinan HRD menjelaskan pentingnya pengontrolan dalam perusahaan sehingga mata kuliah tersebut salah satu hal yang penting dipelajari, “Setelah pembuatan produk maka terdapat pengecekan dan pengontrolan produk yang ada di lapangan, sehingga lulusan Teknik Industri membutuhkan kemampuan analisa dan perhitungan data yang baik”, pungkas Fatur.

Mahasiswa Prodi Teknik Industri Kaisha Salsabila juga menanyakan “Apakah ada sistem orientasi dalam PT.USG?”, dalam diskusi ini Fathur dari PT.USG menjelaskan “Perusahaan tidak ada masalah dalam kegiatan orientasi namun terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi untuk menjalankan perusahaan yaitu dengan adanya orientasi. Kegiatan orientasi ini sedang dalam penyusunan dan hal ini menjadi perhatian bagi perusahaan”. Tambahan dari Iqbal selaku HRD yaitu “Di Universitas pentingnya Latihan Kepemimpinan untuk membentuk pribadi dan karakter yang kuat dari lulusan”.

Kegiatan diskusi ini ditutup dengan sesi foto bersama dan ucapan terimakasih dari Program Studi Teknik Industri terhadap PT.USG. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut dan menjadi hubungan silaturahmi yang baik antar Program Studi dan Perusahaan di dunia Industri.

Kunjungan Industri Mahasiswa dan Dosen Teknik Industri UWM ke PT Samitex

Yogyakarta, 12 Juni 2024 – Sebagai bagian dari program peningkatan kualitas pendidikan dan pengetahuan praktis di dunia industri, mahasiswa dan dosen Program Studi Teknik Industri Universitas Widya Mataram (UWM) melakukan kunjungan industri ke PT Samitex, sebuah perusahaan terkemuka dalam bidang tekstil dan garmen yang berlokasi di Jl. Raya Bantul Km. 3,5 Bantul Sewon Jogja.

Kunjungan ini diikuti oleh sekitar 30 mahasiswa beserta dua dosen pembimbing yaitu Masrul Indrayana, S.T., .M.T. dan Iva Mindhayani, S.T., M.T. dari Prodi Teknik Industri UWM. Rombongan disambut hangat oleh manajemen dan karyawan PT Samitex yang memberikan pemaparan mengenai sejarah perusahaan, proses produksi, dan inovasi yang telah dilakukan oleh PT Samitex dalam menghadapi tantangan industri tekstil modern.

Dalam kunjungan tersebut, mahasiswa diajak berkeliling pabrik untuk melihat langsung proses produksi yang meliputi pemintalan benang, penenunan kain, hingga tahap akhir produksi garmen. Para mahasiswa juga berkesempatan untuk berdialog dengan para pekerja dan manajer pabrik.

Salah satu dosen pembimbing, Masrul Indrayana, S.T., M.T., menyatakan bahwa kunjungan ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa karena memberikan wawasan nyata tentang aplikasi teori yang mereka pelajari di bangku kuliah. “Kunjungan industri seperti ini sangat penting untuk menghubungkan teori dengan praktik. Mahasiswa dapat melihat langsung bagaimana konsep-konsep teknik industri diterapkan dalam dunia nyata, serta memahami tantangan dan solusi yang dihadapi oleh industri,” ujarnya.

Manajemen PT Samitex berharap kunjungan ini dapat memberikan kontribusi positif bagi pengembangan sumber daya manusia di bidang teknik industri. Mereka juga membuka peluang bagi mahasiswa yang berminat untuk melakukan magang atau penelitian di perusahaan tersebut.

Kunjungan industri ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan rencana penandatanganan MoU bersama dalam memajukan dunia pendidikan dan industri di Indonesia.

Kelompok Dosen UWM Lolos Pendanaan Program PKM T.A 2024

Yogyakarta, 7 Juni 2024, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi mengumumkan Daftar Penerima Pendanaan Program Pengabdian kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2024 di website https://bima.kemdikbud.go.id/. Salah satu kelompok yang berhasil lolos dalam program ini adalah tim yang dipimpin oleh Iva Mindhayani, S.T., M.T sebagai ketua. Tim ini juga terdiri dari anggota-anggota berprestasi yaitu Masrul Indrayana, S.T., M.T sebagai anggota pertama, dan Niken Permatasari, S.E., M.Sc sebagai anggota kedua.

Partisipasi dan kesuksesan tim ini dalam program PKM diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh civitas akademika Universitas Widya Mataram. Semoga prestasi ini mendorong lebih banyak kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, serta memperkuat komitmen universitas dalam pengabdian dan kontribusi kepada masyarakat.

Selamat kepada para penerima pendanaan program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Tahun Akademik 2024. Terus semangat dan berprestasi!

Mahasiswa TI UWM Ikuti Studi Banding IMTII

Yogyakarta, 6 Juni 2024 – Mahasiswa Teknik Industri Universitas Widya Mataram (UWM) telah mengikuti studi banding yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Teknik Industri Indonesia (IMTII) Zona D.I.Yogyakarta. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu, 25 Mei 2024, dan melibatkan berbagai universitas di wilayah Yogyakarta.

Acara studi banding ini diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan mahasiswa mengenai perkembangan industri serta memperkuat jaringan antar mahasiswa Teknik Industri di wilayah Yogyakarta.

Salah satu peserta studi banding, Istiqamah, mahasiswa semester 6 Teknik Industri UWM, mengungkapkan antusiasmenya terhadap kegiatan ini. “Studi banding ini sangat bermanfaat bagi kami. Kami tidak hanya mendapatkan pengetahuan baru, tetapi juga pengalaman berharga yang tidak bisa kami dapatkan di dalam kelas. Kami bisa bertukar aspirasi antar sesama mahasiswa Teknik Industri di Wilayah Yogyakarta,” kata Istiqamah.

Acara studi banding ini ditutup dengan sesi diskusi dan sharing pengalaman antar peserta dari berbagai universitas. Melalui kegiatan ini, diharapkan kerjasama antar mahasiswa Teknik Industri di wilayah Yogyakarta dapat semakin erat dan berkelanjutan.

Seminar Proposal Mahasiswa Teknik Industri Semester Genap 2023/2024

Yogyakarta, 1 Juni 2024 – Fakultas TSains dan Teknologi Universitas Widya Mataram Yogyakarta menyelenggarakan seminar proposal bagi 22 mahasiswa program studi Teknik Industri. Kegiatan ini berlangsung selama satu minggu, dimulai pada Senin, 20 Mei 2024, dan berakhir pada Senin, 27 Mei 2024.

Seminar proposal tersebut dilaksanakan di ruang sidang Fakultas dan dihadiri oleh para dosen pembimbing, penguji, serta mahasiswa lainnya. Setiap hari, terdapat empat sampai lima mahasiswa yang mempresentasikan proposal penelitian mereka.

Kaprodi Program Studi Teknik Industri, Iva Mindhayani, S.T., M.T., menyampaikan apresiasinya terhadap kerja keras mahasiswa dalam mempersiapkan proposal penelitian mereka. “Seminar proposal ini adalah tahap penting dalam proses akademik mahasiswa. Kami berharap melalui seminar ini, para mahasiswa mendapatkan masukan yang konstruktif untuk penyempurnaan penelitian mereka,” ujarnya.

Topik penelitian yang dipresentasikan sangat beragam, mulai dari peningkatan efisiensi proses produksi, implementasi teknologi terbaru dalam industri manufaktur, hingga analisis rantai pasok yang lebih ramah lingkungan. Keberagaman topik ini mencerminkan luasnya bidang kajian dalam Teknik Industri dan relevansinya terhadap kebutuhan industri saat ini.

Kegiatan seminar proposal ini diharapkan dapat memacu semangat mahasiswa untuk terus berkarya dan menyelesaikan tugas akhir mereka dengan hasil yang memuaskan. Prodi Teknik Industri terus berkomitmen untuk mendukung proses akademik mahasiswa melalui berbagai program dan kegiatan yang konstruktif.

Dengan berakhirnya seminar proposal ini, mahasiswa diharapkan segera melakukan perbaikan dan pengembangan lebih lanjut pada penelitian mereka sebelum melangkah ke tahap penelitian dan penulisan skripsi. Sukses untuk semua mahasiswa yang telah berpartisipasi, semoga penelitian yang mereka lakukan dapat memberikan kontribusi positif bagi dunia industri di Indonesia.